Sebuah prestasi membanggakan kembali diraih Kabupaten OKU Selatan.
Kabupaten OKU Selatan dalam hal ini diwakili Desa Bungin Campang, Kecamatan
Simpang Martapura berhasil menjadi Runner
Up pada lomba PKK KB-Kes tingkat Nasional tahun 2012. Lomba ini merupakan
sebuah lomba yang
dilatar belakangi untuk meningkatkan efisiensi serta kesinambungan dilaksanakannya program Keluarga Berencana dengan periode waktu khusus
dalam bentuk intensifikasi lintas sektoral dibidang
Pemberdayaan Keluarga, KB dan Kesehatan melalui
Kesatuan Gerak PKK-KB Kesehatan, yang merupakan rangkaian kegiatan dalam rangka
menyambut Hari Kesatuan Gerak PKK dan Hari Keluarga Nasional.
Menurut penuturan Kepala Badan Keluarga Berencana dan Pemberdayaan
Perempuan (KBPP) OKU Selatan Drs. Herman Azedi, MM bahwa tim dari dari KBPP
bersama ibu ketua TP PKK OKU Selatan, Hj. Sumiyati Muhtadin direncanakan akan
menerima langsung penghargaan di Mataram, NTB dalam waktu dekat.
Adapun rangkaian penilaian lomba ini dilakukan pada
bulan lalu sampai dengan tahap akhir awal bulan Juni ini. Puncaknya, tim juri
dari pusat didampingi unsur muspida propinsi Sumatera Selatan dan kabupaten OKU
Selatan melakukan kunjungan langsung ke Desa Bungin Campang, Kecamatan Simpang
Matapura, OKU Selatan pada 1 Juni 2012. Penyambutan dilakukan dengan sangat
meriah diiringi musik dan tarian kreasi adat dari OKU Selatan. Di dalam acara
ini ikatan Bujang Gadis OKU Selatan turut mendukung kesuksesan acara dengan
mengirimkan perwakilan yaitu Abdul Haris Chudori (Wakil II Bujang
OKUS 2012 ) dan Henny Yunidar (Gadis OKUS 2012)
bertindak sebagai penyambut tamu, Yeyen Novita sari (Gadis Favorit OKUS 2012),I Putu
Bayu Subagio (Harapan II Bujang OKUS 2012),
Feri Randika (Harapan III Bujang OKUS 2012), dan
Wahyu Rizki Putra (Bujang Persahabatan OKUS 2012)
bertindak
sebagai penari utama dan pengawal tari.
Akhirnya, semoga OKU Selatan semakin berjaya di
tingkat nasional maupun internasional dan tebtunya Ikatan Bujang Gadis OKU Selatan
dapat terus berperan aktif mendukung kesuksesan OKU Selatan tersebut.
BRAVO OKU SELATAN :-D
(By Abdul Haris Chudori, Henny Yunidar, Yeyen Novita
Sari, I Putu Bayu Subagio, Feri Randika, Wahyu Rizki Putra, dan Adrian Chandra Faradhipta)